Langsung ke konten utama

GIGABYTE Umumkan SSD PCIe® 5.0 untuk Pertama Kalinya!

 


GIGABYTE akhirnya umumkan SSD dengan kecepatan transfer 10GB/s, ditambah dengan desain thermal fleksibel yang memberikan performa tinggi dan temperatur yang rendah!

Pada Jumat (19/8) lalu, GIGABYTE Technology umumkan AORUS Gen5 10000SSD terbaru dengan kecepatan transfer sebesar 10GB/s. SSD ini didukung dengan kontroler generasi tebaru PCIe® 5.0 ditambah ultra-fast 3D-TLC NAND Flash. Sehingga memiliki performa 55% lebih tinggi ketimbang generasi sebelumnya dan tersedia dalam ukuran 1TB hingga 4TB, menggunakan interface M.2 2280 untuk instalasi yang lebih mudah dan kapabilitas yang luar biasa.

Sebagai tambahan, SSD dan heatsink yang terpisah menawarkan fleksibilitas lebih dalam perakitan sistem dan opsi thermal untuk para penggunanya. Dengan menggunakan Tool Box eksklusif dari GIGABYTE akan menunjukkan status dari SSD, seperti leverage performancethermalstability, dan capability secara real-time.

Produk ini merupakan hasil kerja sama dengan Phison Electronics, kerja sama yang sudah dlakukan sejak era SATA SSD, dan juga PCIe® Gen3 serta Gen4, untuk mengembangkan teknologi SSD teranyar, yakni PCIe® Gen5 SSD PS5026-E26, sebagai solusi storage masa kini. PCIe® Gen5 SSD adalah teknologi yang mengintegrasikan transmisi berkecepatan tinggi dan storage, sehingga kecepatan transmisi data jadi lebih meningkat.

SSD AORUS Gen5 10000 dilengkapi dengan kontroler Phison PS5026-E26 8-channel terbaru, memberikan para pengguna kontrol penuh atas kecepatan pembacaan file yang berjalan random. Bersamaan dengan 200-layer stack structure2400MT/s bandwidth 3D-TLC NAND Flash, dan desain cache LPDDR4AORUS Gen5 10000 SSD dapat mencapai potensi penuh dari SSD PCIe® 5.0 dengan kecepatan akses data sebesar 10 GB/sSSD ini juga diperkuat dengan arsitektur kontroler multi-core PS5026-E26, sehingga mampu meningkatkan operasi multitasking yang dilakukan AI, dan juga memberikan performa luar biasa untuk para content creatorsgamers, dan para pengguna lainnya.

Tidak berhenti di situ saja, tim GIGABYTE juga akan terus memverifikasi NAND Flash dan komponen-komponen lainnya, untuk meningkatkan performa dan kecepatan akses hingga lebih dari 12 GB/s!


Kecepatan akses yang begitu tinggi tentunya mempercepat panasnya komponen yang ada di dalam PC. Karena itu, thermal throttling pun diaktifkan untuk menjaga suhu, sekaligus sebagai melindungi dari kehilangan data, serta rusaknya chip dan kontroler. SSD Aorus Gen5 10000 mampu melakukan hal tersebut, tanpa mengurangi performa dari SSD itu sendiri dengan memanfaatkan heatsink built-in M.2.

SSD AORUS Gen5 10000 ini juga memiliki desain interface NVMe M.2. Untuk mencapai kecepatan akses yang disebutkan di atas, motherboard generasi terbaru dari GIGABYTE yang mendukung PCIe® 5.0, yaitu Z690 dan di atasnya, sangat direkomendasikan untuk memaksimalkan performa dari SSD ini. Peningkatan berupa sistem pengubahan yang profesionalverifikasi yang komprehensif, ditambah dengan software monitoring, memberikan motherboard GIGABYTE stabilitas lebih dan performa yang dimaksimalkan, sehingga sangat cocok untuk para pengguna PC!

Punya pertanyaan seputar SSD ini? Silakan kunjungi website resmi GIGABYTE di:
http://www.gigabyte.tw/products/main.aspx?s=42

Komentar

Postingan populer dari blog ini

EVOS: A Dominant Force in eSports

  Dalam hal eSports, hanya sedikit organisasi yang dapat menandingi kesuksesan dan pengaruh EVOS. Didirikan pada tahun 2016, EVOS telah berkembang menjadi salah satu tim yang paling dominan dan disegani di dunia game kompetitif. Dengan pemain bertalenta, kecakapan strategis, dan basis penggemar yang kuat, EVOS telah memantapkan posisinya sebagai kekuatan yang harus diperhitungkan. Dalam artikel ini, kita akan mendalami kebangkitan EVOS, pencapaiannya, dan faktor-faktor yang berkontribusi pada kesuksesannya. EVOS, kependekan dari Evolution of Strategy, didirikan di Indonesia dengan tujuan menjadi organisasi eSports utama. Organisasi tersebut dengan cepat membuat nama untuk dirinya sendiri dengan mengumpulkan pemain berbakat di berbagai game, termasuk Mobile Legends: Bang Bang, Free Fire, dan League of Legends. Komitmen EVOS untuk membina bakat lokal dan menyediakan platform bagi para calon gamer telah memainkan peran penting dalam keberhasilannya. Salah satu pencapaian EVOS yang menonjo

Ambisi Alter Ego bukan sekadar tembus franchise league Valorant

 Dengan kekuatan roster baru, Alter Ego optimistis menghadapi VCT Challengers Indonesia Split 2 dan memiliki harapan besar menembus VCT 2024 Pasific. Kehadiran roster baru Alter Ego yang diperkuat oleh beberapa veteran seperti Asteriskk, Eeyore dan Roseau sebagai pelatih terbukti ampuh meningkatkan performa mereka di VCT Challengers Indonesia Split 2 saat ini. Mereka menghadirkan warna baru yang membuat AE semakin kuat dan menajamkan performa di scene kompetitif Indonesia. Mengawali debut roster baru dengan baik ketika mengalahkan BOOM Esports dengan skor 2-1 dan DEWA United Esports dengan skor 2-0 di round 2 dan round 3, tetap saja Alter Ego tak mau jemawa dengan hasil baik tersebut. Sinergi yang berhasil dibangun oleh para veteran dan juga para pemain muda bertalenta seperti deLb dan Kushh membuat Alter Ego optimistis menatap sisa laga dengan harapan baru dan belajar penuh dari kesalahan mereka di split 1. Kehadiran para veteran bukanlah opsi yang sia-sia bagi Alter Ego.  ONE Esports

Roster Timnas Valorant Indonesia SEA Games 2023: Seluruh bintang FPS bersatu!

 Penuh bintang! Mari sambut roster Timnas Valorant Indonesia untuk SEA Games 2023 Kamboja. Roster Timnas Valorant Indonesia akhirnya resmi diumumkan oleh PB ESI pada Minggu (5/3) di mana para bintang FPS terbaik Indonesia bersatu. Proses pembentukan Timnas Valorant Indonesia memang tak sesederhana proses dari region lain entah itu Filipina, Vietnam, Singapura dan lainnya. Memanggil seluruh putra bangsa terbaik di bidangnya, ada seleksi ketat yang dijalankan. Tak heran, dalam perjalanan membentuk Timnas Valorant Indonesia, sang pelatih, Baskoro “ Roseau ” Dwi Putra harus cermat memilah milih pasukan yang tepat. Mengingat, Valorant baru menjalani debut dalam turnamen SEA Games untuk pertama kalinya. Indonesia menorehkan rekor bagus dalam nomor pertandingan baru, berkaca dari hasil Timnas Free Fire pada SEA Games 2021 Vietnam tahun lalu. Mampu bersaing dengan semua negara di level Asia Tenggara, tentu Indonesia tak gentar. Perpaduan kekuatan antara para pemain veteran dan berpengalaman se